Berikutnya, sepeda motor oleng ke kiri dan masuk ke drainase.
"Akibat kecelakaan tersebut, pengendara meninggal dunia di lokasi," sebut Supriyatno.
Baca Juga:
Turunkan Angka Kecelakaan, Polres Cianjur Gelar Ramp Check Secara Acak
Kecelakaan lalu lintas tersebut pun cepat menyebar di grup sosial chat maupun media sosial.
Beragam komentar bermunculan, selain ungkapan duka cita juga berharap pemerintah segera menutup lubang dan menyisir jalan tersebut untuk mencari lubang lainnya.
Sementara itu, pantauan Banjarmasinpost.co.id, di beberapa ruas jalan umum di wilayah Kabupaten Tala juga ada lubang menganga yang membahayakan pengendara.
Baca Juga:
Lagi, Tabrakan Udara di Bandara Marana: 2 Orang Tewas
Contohnya di ruas jalan poros menuju Pantai Batakan, yakni di Desa Kandanganlama arah ke Desa Tanjungdewa.
Pada lajur kiri di jalan tersebut terdapat lubang yang cukup dalam.
"Lima hari lalu saya hampir celaka karena ban terperosok ke lubang itu.