Masih secara simbolis, bantuan diserahkan oleh Sulis kepada Toto disaksikan pula para jurnalis serta pengurus Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Kalsel.
"Substansinya kerjasama PLN dan PWI ini kami ingin meningkatkan hubungan dengan stakeholder termasuk PWI dan menggenjot support pemberitaan tentang kegiatan-kegiatan PLN," ujar Sulis.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
Dalam pemaparan juga dijelaskan, kerjasama dan bantuan PLN dalam pelaksanaan UKW masuk dalam salah satu dari tiga program utama TJSL PLN UIP3B Kalimantan yakni, PLN Pintar.
Dalam program PLN Pintar terdapat sederet kegiatan yang tujuannya memberdayakan masyarakat agar lebih berkompeten dan berpendidikan dalam masing-masing bidangnya.
Sedangkan dua program utama lainnya yakni PLN Green yang berfokus pada pelestarian lingkungan lalu PLN Power berfokus pada peningkatan kemampuan ekonomi masyarakat kecil dan menengah.
Baca Juga:
Di COP29, PLN Perluas Kolaborasi Pendanaan Wujudkan Target 75 GW Pembangkit EBT 2030
Tiga poin program utama itu menjadi fokus PLN UIP3B Kalimantan sebagai bagian dari PLN Persero dan BUMN demi merealisasikan fungsi kemasyarakatan disamping tugas utamanya yakni menangani sistem transmisi kelistrikan.
Dimana secara spesifik, PLN UIP3B Kalimantan menangani penyaluran dan pengaturan beban voltase tinggi yang wilayah kerjanya mencakup Kalsel, Kalimantan Tengah (Kalteng), Kalimantan Timur (Kaltim) dan Kalimantan Barat (Kalbar).
Usai dilaksanakan MoU dan penyerahan bantuan secara simbolis, kegiatan ditutup dengan ramah tamah dan halalbihalal bersama para Pengurus PWI dan IPWI Kalsel, Manajemen PLN UIP3B Kalimantan dan para jurnalis peserta UKW Angkatan XVII dan XVIII.