KALSEL.WAHANANEWS.CO, Barabai - Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Samsul Rizal, menerima dukungan dana Rp36 miliar untuk perbaikan sekolah dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen).
"Dukungan ini kita dapatkan saat melaksanakan audiensi dengan Direktorat Jenderal PAUD, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Kemendikdasmen beberapa waktu lalu," kata Bupati Samsul Rizal di Barabai, Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan, Minggu (20/4/2025).
Baca Juga:
Bupati HST Bentuk Tim Kecil untuk Evaluasi Loyalitas Pegawai Jelang Mutasi
Rizal mengatakan hal ini didapatkan tidak lepas dari capaian Pemerintah Kabupaten HST yang mendapat nilai tertinggi Indeks Standar Pelayanan Minimal (SPM) di bidang Pendidikan se Kalimantan Selatan (Kalsel).
Audiensi tersebut dihadiri Dirjen PAUD, Dikdas, dan Dikmen WInner Jihad Akbar bersama jajaran, sedangkan Bupati Samsul Rizal ditemani Sekretaris Daerah HST, Asisten Pembangunan, Komisi I DPRD HST, serta Kepala Dinas Pendidikan HST.
Saat berdialog, Bupati biasa disapa Bang Rizal tersebut menyampaikan kondisi pendidikan di wilayahnya yang dipengaruhi karakteristik geografis, sosial, dan budaya yang unik.
Baca Juga:
Pakar Komunikasi Politik Minta Perbaikan Penyelenggara Pilkada HST Setelah Vonis Politik Uang
Menurutnya, dinamika lokal ini menuntut pendekatan khusus dalam penyelenggaraan pendidikan, baik dari jenjang PAUD, pendidikan dasar, hingga menengah.
“Upaya penjaminan mutu terus kami lakukan melalui berbagai program dan inovasi daerah. Namun untuk mencapai hasil yang optimal dan berkelanjutan, kami memerlukan sinergi dan dukungan konkret dari pemerintah pusat,” ujarnya.
Ia berharap audiensi ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat komitmen bersama untuk menjamin dan meningkatkan mutu pendidikan yang berkelanjutan, sejalan dengan visi dan misi pendidikan nasional.