Sementara itu, Pemerintah Kota Banjarmasin melepas sebanyak 574 CJH yang berangkat dari Masjid Raya Sabilal Muhtadin Banjarmasin, Rabu.
Wakil Wali Kota Banjarmasin H Arifin Noor yang melepas ratusan CJH tersebt berpesan agar selalu menjaga kesehatan fisik dan daya tahan tubuh, agar dapat menunaikan ibadah haji dengan sebaik-baiknya agar kembali ke tanah air dengan keadaan seperti semula.
Baca Juga:
Pemko Banjarmasin Lakukan Berbagai Upaya untuk Mengatasi Masalah Pengelolaan Sampah
Apalagi, ungkap dia, salah satu CJH daerahnya ada yang berusia 90 tahun, harus dapat perhatian khusus.
"Teriring doa dan harapan, mudah-mudahan pelaksanaan ibadah haji bapak/ibu, mulai dari berangkat ke Tanah Suci hingga kembali ke tanah air dapat berjalan dengan lancar serta menjadi haji yang mabrur," demikian katanya.
[Redaktur: Patria Simorangkir]