WahanaNews-Kalsel | Usaha kuliner Warung Bawah Asam (WBA) binaan PLN ramai menjadi perbincangan warga di media sosial hingga dibanjiri ratusan pengunjung setiap harinya.
Warung yang terletak di Jalan Cempaka, Banjarbaru, Kalimantan Selatan ini mampu meraih omset lebih dari Rp 15 juta per bulan.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
Siti Fatimah, pengelola WBA mengungkapkan awalnya warung milik keluarganya hanya menjual jagung bakar dengan modal Rp 3 juta.
“Dengan modal yang terbatas, kami membangun bilik kecil untuk menjual jagung bakar. Lalu, PLN memberikan bantuan renovasi warung dan fasilitas pengurusan sertifikat halal serta laik hygiene yang diterima almarhum Abah,” ungkap Fatimah.
Fatimah menuturkan berkat bantuan PLN, keluarganya mampu merenovasi warung sehingga kapasitasnya bertambah yang semula hanya dapat menampung 20 pengunjung sekarang menjadi 45 pengunjung.
Baca Juga:
Di COP29, PLN Perluas Kolaborasi Pendanaan Wujudkan Target 75 GW Pembangkit EBT 2030
“Alhamdulillah, saat ini usaha keluarga saya dapat berkembang dari sebelumnya kami jalankan sendiri sekarang dibantu oleh tujuh orang karyawan,” imbuh Fatimah.
Kini, usaha yang dirintis keluarga Fatimah telah berhasil menjual lebih dari 5000 porsi lontong sayur, ayam masak habang dan puluhan sajian khas Banjar lainnya.
“Saya sangat bersyukur mampu menunaikan wasiat almarhum Abah saya untuk melanjutkan usaha yang beliau rintis. Saya sangat berterima kasih kepada PLN karena telah menemani saya dan usaha saya bertumbuh hingga sekarang menjadi seperti ini,” ujar Fatimah.