Untuk proses penanaman dijelaskannya sayuran hidroponik diawali dengan penyemaian bibit selama lebih kurang tiga minggu. Kemudian dipindah ke pipa paralon yang sudah dilubangi terlebih dulu dan dirawat selama 40 hari hingga berhasil panen.
"Kami mengajak masyarakat sekitar untuk belajar mengembangkan hidroponik serta pembiakan ikan menggunakan metode bioflok. Harapan kedepan dengan terlatihnya masyarakat sekitar, Sungai Sipai dapat menjadi pusat produksi tanaman hidroponik serta budidaya ikan untuk menggerakkan roda perekonomian," ucapnya.[ss]