“Alhamdulillah, Program Electrifying Agriculture dari PLN telah membawa pertanian Indonesia semakin maju, mandiri dan modern. Kami sekali lagi mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada PLN atas segala dukungan yang sudah diberikan.”, ungkapnya.
Pada kesempatan yang sama, dilakukan juga penebaran benih sebanyak 5.000 ekor ikan papuyu (betok) pada salah satu program TJSL PLN UIKL Kalimantan lainnya yaitu fasilitasi elektrifikasi pada sistem pengairan budidaya perikanan menggunakan sistem bioflok.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
Program Electrifying Agriculture menjadi lompatan besar tidak hanya bagi sektor pertanian, namun juga pada sektor lainnya, seperti sektor perikanan. Program ini merupakan bagian dari semangat transformasi PLN dalam upaya peningkatan pelayanan energi listrik yang mudah, terjangkau dan andal bagi seluruh masyarakat Indonesia.[ss]